
UCAPAN MINTA MAAF MEWARNAI RAPAT PLENO PASCA LIBUR LEBARAN
Rapat Pleno digelar seperti biasanya, tiap hari Senin. Tapi rapat Pleno kali ini tergolong istimewa karena digelar setelah liburan Hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriyah. Salah satu keistimewaannya adalah adanya kegiatan saling bersalaman dan ucapan “Mohon Maaf Lahir Batin”.
Ucapan ini dimulai oleh Suripto, Ketua KPU Kabupaten Trenggalek selaku pimpinan rapat. Kemudian diikuti oleh semua peserta rapat yang terdiri dari para kasubag, bendahara, dan komisioner. Suripto mengatakan bahwa ucapan permohonan maaf ini penting dilakukan secara langsung, meskipun ucapan yang sama dan hampir sama sudah bertebaran di grup WA KPU Kabupaten Trenggalek yang merupakan sarana interaksi informal di luar kegiatan formal sehari-hari di kantor KPU Kabupaten Trenggalek.
“Saya sampaikan lagi dalam rapat ini agar untuk menegaskan bahwa marilah kita secara kuat meminta maaf dan saling memaafkan”, tegas Suripto. Ia menambahkan bahwa dengan Hari Raya Idul Fitri, maka harus ada perubahan menuju kinerja yang lebih baik, terutama menghadapi program kinerja di semester kedua tahun 2017 yang mulai masuk sejak bulan Juli.
Rapat pleno kali ini dilakukan di ruang diskusi Rumah Pintar Pemilu (RPP) Vote. Tema rapat adalah rencana aksi kinerja dan anggaran bulan Juli. Rapat dimulai pukul 10.00 dan berakhir hingga pukul 11.30 WIB. [Hupmas]